Sambang Pos Kamling, Kapolsek Weru Sampaikan Imbauan Kamtibmas

    Sambang Pos Kamling, Kapolsek Weru Sampaikan Imbauan Kamtibmas

    CIREBON - Guna memberikan motivasi dan sampaikan pesan Kamtibmas, Kapolsek Weru Kompol Sudarman dan anggota melakukan patroli sambang dengan mendatangi pos kamling di Desa Megu Cilik.

    Sembari berbincang dengan warga, Kapolsek mengingatkan warga yang sedang berjaga untuk selalu waspada terhadap segala bentuk tindak kejahatan.

    Disamping itu juga Kapolsek berpesan agar setiap warga masyarakat saling berkoordinasi dan bekerjasama dalam menjaga keamanan di masing-masing wilayah dengan rutin mengadakan jaga ronda.

    Lebih lanjut, Kapolsek mengatakan, patroli sambang pos kamling merupakan upaya Kepolisian untuk mengajak masyarakat menjaga keamanan dan ketertiban.

    Selain patroli sambang, petugas juga memotivasi warga dengan memberikan peralatan keamanan agar lebih giat melaksanakan ronda dalam menjaga keamanan lingkungannya pada malam hari terlebih saat ini sedang marak aksi kejahatan jalanan.

    "Kesadaran dan peran aktif masyarakat sangat dibutuhkan untuk andil mendukung dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan masing-masing, " tutupnya.

    polrestacirebon
    Panji Rahitno

    Panji Rahitno

    Artikel Sebelumnya

    Cooling System, Polsek Waled Polresta Cirebon...

    Artikel Berikutnya

    Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada 2024, Polsek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wakapolsek Beber dan Ps Kanit Binmas Polsek Beber Cooling System Dengan Tokoh Masyarakat Jelang Pilkada 2024
    Polsek Talun Lakukan Anev Kamtibmas
    Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada Serentak 2024, Polsek Babakan Laksanakan Patroli Siang
    Cegah Kemacetan, Polsek Sedong Lkasnakan Pengaturan Lalu Lintas
    Berikan Pelyanan Prima, Polsek Panguragan Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas

    Ikuti Kami